Rabu, 20 Agustus 2008

toegas baroe

1. Cara peyambungan kabel UTP pada konektor RJ-45 dan fungsinya:
- Cara penyambungan secara straight:

  • Mengupas masing-masing pelindung ujung kabel agar kabel-kabel kecil yang ada di dalam menjadi terbuka.
  • Masukkan ujung-ujung kabel ke konektor RJ-45 menggunakan metode straight :


Putih Orange --- Putih Orange
Orange --- Orange
Putih Hijau --- Putih Hijau
Biru --- Biru
Putih Biru --- Putih Biru
Hijau --- Hijau
Putih Coklat --- Putih Coklat
Coklat --- Coklat


  • Gunakan crimp plug RJ-45 untuk mengunci ujung kabel dalam konektor.

Fungsi penyambungan secara straight :
>>Straight : untuk penyambungan dari router ke hub/switch, dari server ke hub/switch, atau dari workstation ke hub/switch.


- Cara penyambungan secara crossover:

  • Mengupas masing-masing pelindung ujung kabel agar kabel-kabel kecil yang ada di dalam pelindung menjadi terbuka.
  • Masukkan ujung-ujung kabel ke konektor RJ-45 menggunakan metode crossover :


Putih Orange --- Putih Hijau
Orange --- Hijau
Putih Hijau --- Putih Orange
Biru --- Biru
Putih Biru --- Putih Biru
Hijau --- Orange
Putih Coklat --- Putih Coklat
Coklat --- Coklat


  • Gunakan crimp plug RJ-45 untuk mengunci ujung kabel dalam konektor.

Fungsi penyambungan secara crossover :
>>Crossover : untuk penyambungan uplink antar switch dan hub ke switch, dari hub ke hub lain, dari PC ke PC lain(antara dua komputer tanpa hub/switch), atau dari interface ke router interface lain.

2. Kelebihan topologi star adalah :

  • Fleksibel karena tiap komputer dapat menggunakan jaringan tanpa menunggu perintah server.
  • Pemasangan/perubahan stasiun sangat mudah dan tidak mengganggu bagian jaringan lain.
  • Kontrol terpusat.
  • Kemudahan deteksi dan isolasi kesalahan/kerusakan.
  • Kemudahan pengelolaan jaringan.

3. Bahan-bahan untuk membentuk jaringan komputer dengan topologi bus:
* Komputer dengan jumlah yang lebih dari dua.
* LAN Card/NIC onboard
* Kabel UTP yang telah terpasang pada konektor RJ-45 di ujungnya. Panjang kabel disesuaikandengan jumlah komputer yang ada.
* Hub/switch.

4. Manfaat jaringan komputer lokal :

a. Kemudahan dalam melakukan penukaran file.

b. Pemakaian hardware seperti printer secara bersamaan.

c. File-file dapat disimpan di server sehingga dapat diakses semua client dan keamanan data terjamin.

d. Proses back up lebih mudah.

e. File keluar-masuk dapat dikontrol.

f. Resiko kehilangan data karena virus lebih kecil.

g. Dapat menggunakan internet secara bersamaan.

5. Dua persyaratan minimal untuk koneksi internet dengan saluran komunikasi telepon adalah :

a. Saluran Telepon

b. Modem

c. ISP (Internet Sevice Provider) sebagai penyedia layanan internet.

d. Kabel penghubung antara komputer (modem) dengan saluran telepon, biasanya kabel UTP dengan konektor RJ-45.

Tidak ada komentar: